Rabu, 07 November 2012

DIET.!!!

Semua orang pasti ingin dietnya berhasil sehingga berat badan turun sesuai harapan. Tapi jika selama diet mengalami stres dan kurang tidur, maka jangan harap program diet akan berhasil.

Para ahli menuturkan jika seseorang menderita stres dan tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup, maka kemungkinan besar program diet yang dijalaninya tidak akan berhasil.

Jika seseorang telah berolahraga di pusat kebugaran dan mengikuti diet yang direkomendasikan oleh ahli, namun menderita masalah kecemasan atau stres baik terkait dengan tempat kerja atau kehidupan pribadinya, maka bisa membuat orang tersebut susah kehilangan berat badan berlebihnya.

Sedangkan waktu tidur diketahui turut mempengaruhi pengaturan berat badan, berdasar studi yang dilaporkan dalam Annals of Internal Medicine. Orang yang mendapatkan waktu tidur sedikit bisa mengacaukan program diet yang berpotensi menggagalkannya.

Jika dalam sehari hanya tidur kurang dari 6 jam, maka tubuh akan lebih banyak memproduksi ghrelin atau hormon yang merangsang nafsu makan. Akibatnya bisa ditebak, sebentar-sebentar perut akan terasa lapar.

Untuk itu kombinasi antara yoga, meditasi dan latihan peregangan bisa mensukseskan program diet. Yoga diketahui dapat membantu seseorang mendapatkan waktu tidur yang nyenyak.

Sedangkan meditasi dan peregangan dapat meringankan ketegangan di tubuh dan mengendurkan kecemasan sehari-hari di dalam tubuh. Kondisi ini tentunya dapat membantu mengurangi stres.

Selain 2 hal tersebut, beberapa kebiasaan lain juga bisa menggagalkan program diet yang tengah dilakukan seperti melewatkan sarapan, hanya berfokus pada tujuan jangka pendek, serta ingin mendapatkan tubuh langsing dalam waktu singkat.

Beberapa MITOS tentang Diet : 


Rendah lemak berarti rendah kalori

Produk makanan atau minuman berlebel rendah lemak atau bebas lemak bukan berarti juga rendah kalori. Biasanya lemak diganti oleh nutrisi yang mengandung kalori seperti protein, gula, dan zat tepung. Maka, perhatrikan label makanan terutama kalori.

Tidak makan malam

Menghindari makan malam untuk menurunkan berat badan, adalah mitos kurang tepat. Berat badan dipengaruhi oleh kalori total yang diasup dikurangi kalori yang dikeluarkan dalam sehari (berat badan = kalori total yang diasup – kalori yang dikeluarkan).

Minuman energi sebagai teman olahraga

Minuman energi bisa saja kaya vitamin dan mineral, namun kandungan gula dan kalorinya juga tinggi. Untuk mengganti cairan setelah olahraga, yang terbaik tetap air putih (Baca juga tentang Khasiat Air Putih DISINI dan DISINI), kelapa hijau murni bisa dikonsumsi jika sangat butuh cairan elektrolit.

Tidak sarapan pagi bagus untuk diet

Salah. Tanpa sarapan, gula darah akan bisa turun. Kadar gula yang rendah akibatnya konsentrasi terganggu, lemas, mudah marah dan sebagainya. Sehingga bagi orang yang bekerja jadi tidak efektif.

Biasanya, dengan tidak sarapan rasa lapar diatasi dengan makanan kecil, yang seringkali karena bentuknya kering dan ringan, ternyata kalorinya banyak. Akibatnya, tujuan malah tidak tercapai juga, BB bisa-bisa naik.

Kecenderungan lain adalah karena pagi tidak sarapan, sehingga siang hari kelaparan dan makan jadi banyak. Jadinya tidak efektif juga. Metabolisme tubuh normal tidak bisa menerima pola makan yang tidak teratur. Baca juga, tentang Pentingnya Sarapan, DISINI.

Gemuk adalah keturunan

Meski manusia mewariskan gen, bukan berarti tidak bisa punya tubuh ideal hanya karena orangtuanya gemuk. Disiplin berdiet dan olahraga teratur secara rutin dan berkesinambungan akan menghasilkan tubuh yang diidamkan.

Tidak makan agar berat badan cepat turun

Ini adalah cara sangat tidak sehat maupun efektif. Setelah diet selesai kadang kebiasaan makan yang salah kerap kembali seperti sebelumnya. Justru ini bisa memicu kenaikan berat badan yang drastis, bahkan melampaui berat awal.


Bisa jadi hal terakhir yang ingin Anda lakukan adalah berdiet. Rasanya kok seperti tidak menikmati hidup? Kalau sudah seperti ini, Anda jadi pasrah, tetapi selalu mengeluh soal pinggang yang melar.

Sebenarnya diet adalah sebuah pola makan. Mengubah pola makan itu yang susah, sebab sama saja dengan mengubah kebiasaan. Kegagalan diet sering terjadi akibat terlalu memaksakan diri. Menyerah karena terlalu tersiksa atau terjebak dalam "diet YoYo" yang membahayakan kesehatan.

Kabar baiknya, menurut para peneliti dari Harvard dan Lousiana State University, AS, orang yang mengurangi porsi makannya akan kehilangan 6 kg dalam enam bulan, tidak peduli jenis diet yang dilakukan.

"Ini merupakan kabar baik sejak sekian lama," ujar Frank Sacks, profesor nutrisi dari Harvard School of Public Health. "Jika tidak menyukai apa yang Anda makan, Anda kemungkinan besar akan mengalami kegagalan dalam berdiet. Temuan ini memberi Anda fleksibilitas dalam berdiet. Anda tetap bisa mengasup makanan favorit, hanya saja mengurangi sedikit porsinya."

Faktanya hanya dengan mengurangi kalori 100 saja, Anda akan kehilangan 4 kg setahun. Pangkas 250 kalori per hari turun 11 kg setahun; sedangkan jika ingin mempercepat hasilnya, maka pangkas 500 kalori per hari. Namun, tentu saja Anda sebaiknya melatih dengan yang 100 kalori per hari.

Cara mudah memangkas 100 kalori per hari 
  1. Masukkan buah dalam menu sarapan Anda. Serat akan membuat Anda kenyang lebih lama.
  2. Tukarlah minuman ringan biasa (regular soft drink) dengan porsi lebih kecil, setengahnya saja. 
  3. Minumlah dua cangkir susu bebas lemak sehari, menggantikan whole milk.
  4. Bagilah sekantong kecil keripik kentang yang biasa Anda makan dengan seorang teman.
  5. Konsumsi kue atau makanan penutup sepertiganya saja dari porsi yang disajikan.
  6. Kurangi gula dalam teh dan kopi Anda sedikit demi sedikit hingga Anda bisa menikmatinya tanpa gula atau manis-manis jambu.
  7. Lebih sering minum air putih dengan cara mengurangi setengah kebiasaan minum minuman manis.
  8. Kurangi frekuensi makan di luar. Biasanya porsi di restoran jauh lebih besar dan lebih tinggi garam, gula, dan lemak.
  9. Tidak suka sayur? Yang penting, makan satu jenis sayur saja atau buah setiap kali makan. 
  10. Ingin camilan, berbagilah! Dengan begitu, Anda tak terjebak menghabiskan camilan satu bungkus sendirian
Asupan kalori melebihi kebutuhan membuat berat badan tak ideal. Agar tubuh tetap terjaga, baik bentuk juga kebugarannya, Anda bisa membakar 100 kalori dengan melakukan berbagai hal sederhana berikut ini:
  • Menari. 
Tubuh ideal dan bugar bisa didapatkan dengan cara menyenangkan. Salah satunya dengan menari. Ikutilah kelas tari atau ciptakan sendiri kelas tari di rumah, dengan mengikuti panduan di layar kaca misalnya. Semakin sering Anda menari, semakin banyak kalori yang terbakar. Untuk membakar 100 kalori, Anda bisa intens menari selama 10-15 menit.
  • Jalan kaki di mal.
Satu lagi cara menyenangkan membakar 100 kalori. Setelah makan enak di mal, bakar 100 kalori agar jumlah asupan kalori harian tak berlebihan. Dengan 40 menit berjalan kaki melihat-lihat barang incaran, atau sekadar memerhatikan tren terkini berbagai produk di mal, Anda bisa menghilangkan 100 kalori tersebut. 
  • Berkebun.
Anda bisa mempercantik rumah dengan berkebun. Namun manfaat berkebun tak hanya memperindah tempat tinggal Anda, tapi juga tubuh Anda. Lakukan kegiatan berkebun 20 menit, maka Anda akan kehilangan 100 kalori. Jadi, segera cari inspirasi menghias kebun di rumah, beli bunga atau tanaman yang Anda inginkan, lalu mulailah menanamnya sendiri di pekarangan rumah.
  • Bantu teman pindah rumah.
Membantu orang lain tak hanya membuat Anda disukai dan punya banyak teman karenanya. Anda juga bisa membahagiakan diri sendiri karena memiliki tubuh yang ideal. Pasalnya, dengan membantu teman pindah rumah Anda aktif bergerak sekaligus membakar kalori. Aktivitas mengangkat barang dan kegiatan lainnya saat pindahan rumah, jika dilakukan 20 menit secara intens bisa membuang 100 kalori dari tubuh.
  • Latihan fisik interval.
Olahraga tetap wajib dilakukan jika menyangkut kebugaran dan membentuk tubuh ideal. Lakukan aktivitas fisik interval ini, sembilan kali repetisi untuk membakar 100 kalori.
* Melompat 20 detik, istirahat 10 detik.
* Mengangkat lutut 20 detik, istirahat 10 detik.
* Lompat tali atau gerakan menyerupainya, selama 20 detik, istirahat 10 detik.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comment Using Facebook